Monday, 26 June 2017

Virgiawan, Narapidana Yang Menjadi Ketua Pramuka di Rutan Cipinang, Jakarta Timur

0 comments

JAKARTA - Rutan Cipinang hari itu sangat ramai. 3.817 tahanan dikunjungi keluarga dan sanak famili. Para Pramuka yang berbaju lengkap itu sibuk membantu mengarahkan para keluarga tersebut.

Virgiawan Anjasmara masih mengenakan celana Pramuka. Dia baru saja memimpin 25 anggotanya membantu petugas Rumah Tahanan Kelas I Cipinang, Jakarta Timur, saat Hari Raya Idul Fitri hari pertama atau Minggu (25/6/2017).

Virgiawan adalah Ketua Pramuka Gugus Depan 02667 dan 02668. Dia kini ada di golongan pandega atau dalam Bahasa Inggris disebut sebagai Senior Rover.

Virgiawan mengaku tidak mau terpuruk karena terjerat kasus narkotik. Virgiawan bertekad untuk mendisiplinkan diri untuk mengubah dirinya menjadi lebih baik.

"Disiplin di Pramuka itu lebih kuat. Saya ingin ubah diri saya jadi lebih baik lagi dan saya ingin disiplinkan diri saya," kata Virgiawan yang sudah bergabung dengan Pramuka sekitar tiga tahun.

Virgiawan mengaku latihan baris berbaris, lari dan olah raga telah membentuk kepribadian dia yang baru. Virgiawan tidak main-main bergabung di Pramuka. Pria 25 tahun itu telah mengikuti dua kali Jambore di Cibubur tahu 2015 dan di Garut tahun selanjutnya.

"Banyak perubahan dalam diri saya. Yang tadinya ya disiplin waktu kurang, etika kurang di luar. Di sini saya dibina. Saya bisa merasakan perubahan tersebut," kata dia.

Virgiawan ingin menularkan semangat tersebut ke tahanan yang lainnya. Dia dan teman-temannya selalu bergerilya ke sel demi sel untuk mencari anggota baru.

"Kita cari tiap tiap blok, kita tawarkan ke warga binaan. Kalau ada yang daftar kita kasih baju," kata dia. Menjadi komandan di tengah warga binaan menjadi tantangan tersendiri.

Virgiawan pengetahuan membaca karakter sangat penting. "Ya namanya di penjara rada-rada susah ya. Otak berbeda. Ada susahnya ada gampangnya lah. Pintar-pintar aja baca karakter anggota satu-satu," kata dia.

Virgiawan adalah narapidana lima tahun penjara. Dia sudah menjalani pidanya selama tiga tahun tiga bulan. ' Virgiawan sedang menyelesaikan pengurus pembebasannya. Setelah dikurangi remisi, paling lambat Agustus dia akan menghirup udara bebas. Uniknya, Virgiawan mengaku tidak pernah merasakan kehidupan di lembaga pemasyarakatan.

Itu disebabkan sejak awal dia sudah aktif jadi Pramuka di Rutan Cipinang sehingga walau kasusnya sudah berkekuatan hukum tetap, dia tidak dieksekusi ke Lapas.

Sumber :
http://www.tribunnews.com/metropolitan/2017/06/26/berkenalan-dengan-virgiawan-narapidana-yang-menjadi-komandan-pramuka-di-rutan-cipinang

Friday, 23 June 2017

Anggota Pramuka Berkontribusi Membantu Lancarkan Arus Mudik 2017

0 comments
Kwarnas Gerakan Pramuka mengadakan Pramuka Peduli Karya Bakti Lebaran. Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega yang mengikuti aksi sosial ini tampak semangat dan ceria membantu petugas di stasiun, terminal, bandara, dan pelabuhan untuk melancarkan mudik tahun 2017.

Bagi Elvita Febriyani (16 tahun) mengikuti kegiatan Karya Bakti Lebaran ini menyenangkan. Kata dia, capek pun tidak terasa.

Mereka mengaku, orang tua mereka tidak mempermasalahkan putra-putrinya mengikuti kegiatan Karya Bakti Lebaran. Bahkan, orangtua mereka sangat mendukung kegiatan yang membantu pemudik tersebut.

“Orang tuaku mendukung banget, Kak. Ini suatu program yang positif,” kata Lintang Pamungkas (17 tahun) ini dengan rasa bangga, di Terminal Pulo Gebang, Jakarta Timur, Rabu (21/6).

Ketua Kwarnas Gerakan Pramuka, Adhyaksa Dault mengaku bangga dengan anggota Gerakan Pramuka yang sukarela dan tetap semangat mengikuti kegiatan Karya Bakti Lebaran. Ia  menjelaskan, ini aksi nyata dari Gerakan Pramuka untuk masyarakat.

“Terima kasih Kakak sampaikan. Orang-orang pada mudik, kalian bekerja keras. Itulah Pramuka, mengamalkan Dasa Darma Pramuka,” pungkasnya.

Pencanangan kegiatan ini diketuai oleh Hasyim Nasution, Andalan Nasional Kwarnas Gerakan Pramuka. Kegiatan Karya Bakti Lebaran ini melibatkan Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega dari Kwartir-Kwartir, Gudep-Gudep, Saka-Saka serta berkoordinasi bersama kementerian/lembaga/instansi untuk bergabung dengan posko-posko mudik di wilayah setempat.

Kegiatannya antara lain membantu memberikan informasi kelancaran arus mudik, membantu pemudik/masyarakat yang mudik menggunakan kendaraan umum di stasiun-stasiun, terminal-terminal, pelabuhan, bandara dan tempat-tempat umum

Sumber : http://www.jakartaforum.co.id/2017/06/kontribusi-pramuka-bantu-lancarkan-arus.html

Wednesday, 14 June 2017

Pelantikan Pengurus Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Poso Sulawesi Tengah

0 comments
Poso – Pembimbing Gerakan Pramuka Cabang Poso dan para pengurus Gerakan Pramuka Kwartir cabang Poso untuk masa bakti 2015-2020, Senin (12/6/2017) dilantik oleh Gubernur Sulteng, Longki Djanggola di Gedung Torulemba Kantor Bupati Poso.

Sebelum pelantikan digelar, dilakukan pembacaan surat keputusan gerakan Pramuka Kwartis daerah Sulteng dengan Nomor 003 tahun 2015 tentang susunan majelis pembimbing gerakan Pramuka cabang Poso masa bakti 2016-2021.

Gubernur Sulteng, Longki Djanggola saat melantik menyampaikan, pendidikan kepramukaan bagi generasi muda sangat perlu diterapkan, agar anak-anak semakin kuat jati dirinya dari pengaruh yang tidak sesuai dari kepribadian generasi bangsa yang banyak dipengaruhi budaya luar.

Menurutnya, jika pelantikan ini merupakan program yang sudah lama yang akan dilantik oleh almarhum Wagub Sudarto, karena tak sempat melantik, sehingga dirinya Longki yang juga sebagai Ketua Majelis Pembimbing Gerakan Pramuka Tingkat Daerah (Ka Mabida) Sulteng baru melantik pengurus gerakan Pramuka cabang Poso saat ini.

“Sebenarnya pelantikan ini sudah dari tahun 2016 lalu, jadi baru sekarang saya lantik dan ini sudah program tahunan pramuka, tidak ada yang istimewa,” jelasnya.

Sementara itu, Bupati Poso Darmin Agustinus Sigilipu mengatakan, pelantikan ini merupakan kepercayaan dan kehormatan sehingga menjadi momentum besar untuk menata gerakan pramuka di Kabupaten Poso kedepan, agar semakin baik dan semakin nyata memberikan manfaat bagi nusa dan bangsa serta daerah Poso tercinta.

Lanjut Bupati Poso, berbagai program kepramukaan di daerah ini kedepan akan dilaksanakan dengan baik dan penuh rasa tanggung jawab, serta bertekad bersama seluruh jajaran pengurus Kwartir cabang Poso yang baru saja dilantik untuk memberikan yang terbaik terhadap organisasi pramukaan membaktikan diri masyarakat Sintuwu Maroso.

Acara pelantikan ini juga dilanjutkan dengan penyerahan bantuan korban pasca gemba di Kecamatan Lore Timur.

Sumber : https://sultengraya.com/2017/06/14/pembimbing-gerakan-pramuka-poso-dilantik/

Thursday, 8 June 2017

15 Ribu Pramuka Akan Ikuti Raimuna Nasional 2017 Yang Digelar Agustus

0 comments

Jakarta - Diperkirakan 15 ribu anggota Pramuk akan hadir dalam penyelenggaraan Raimuna Nasional (Rainas) pada bulan Agustus mendatang. Pesertanya berasal dari dalam dan luar negeri. 

Kesiapan gelaran ini disampaikan Dewan Kerja Nasional Gerakan Pramuka, Robby Zulfandi, saat berkunjung ke kantor detikcom, Jl Warung Jati Barat Raya, Buncit, Jakarta Selatan, Kamis (8/6/2017). Turut hadir dalam rombongan di antaranya Ketua Kwartir Nasional (Kwarnas) Adhyaksa Dault, Sekjen Rafly Effendi, dan jajaran pengurus Gerakan Pramuka Nasional.

Rainas akan digelar di Bumi Perkemahan Cibubur, Jakarta Timur, pada 13-21 Agustus 2017. Ada juga subkemah di Bogor dan Purwakarta. 

Adhyaksa menjelaskan Pramuka memiliki 20 juta anggota dari Sabang sampai Merauke. Tiap hari selalu ada kegiatan, yang tersebar di berbagai daerah. Terkait Rainas, Adhyaksa menyebut kegiatan itu diikuti Pramuka Penegak dan Pembina atau kalangan pelajar SMA dan mahasiswa. 

"Raimuna itu berasal dari kata bahasa Ambai, dari Yapen Timur, Kabupaten Yapen Waropen, Papua. 'Rai' berarti sekelompok orang, 'muna' berarti daya kekuatan baik," kata Adhyaksa.


Sumber : https://news.detik.com/berita/d-3524835/raimuna-nasional-2017-digelar-agustus-diikuti-15-ribu-pramuka